Pada umumnya setiap wanita bermimpi punya beragam tas, meski kadang sudah punya tas tangan, tas ransel, tas selempang, tapi tetap aja merasa ga cukup dan selalu pengen beli tas baru apalagi kalau jalan-jalan ke mall dan nemu model baru, iya apa iya hayooo?!
Salah satu tas yang wajib untuk perempuan adalah tas tangan, meski pada umumnya bentuknya gitu-gitu aja, tapi warna, bahan, dan beda merk maka akan beda harga.
Berikut ini adalah 5 merek tas tangan termahal yang ada di dunia:
1. Chanel
Chanel pasti tidak dapat melewatkan daftar tas paling mahal. Merek ini selalu menyertai selebriti ke perhelatan Oscar, acara para jetset dan semua peristiwa di mana mode sangat disorot. Coco Chanel meluncurkan merek-nya pada tahun 1909 dan terus dihitung di antara 10 merek-merek mewah di dunia.
2. Fendi
Jika seseorang berbicara tentang tas mewah Italia, maka Fendi harus ada dalam daftar. Rumah mode Italia ini didirikan pada tahun 1925 dan terkenal karena model “baguette” atau tas B-nya. Tas stylish ini tersedia dalam kulit domba putih, buaya hitam dan berbagai desain lainnya, dengan biaya masing-masing berkisar $ 28.000.
3. Hermes
The Matte Crocodile Birkin Bag dinamai oleh aktor-penyanyi, Jane Birkin yang menjadi tas tangan termahal dengan bandrol $120,000. Tas ikonik ini sudah menjadi salah satu simbol kekayaan dan status, bahkan artis dalam negeri seperti syahrini, angel lelga dengan bangga beberapa kali memamerkan koleksinya. Selain dibuat dari kulit buaya, Birkin dihiasi dengan berlian yang menempel pada pelat dari emas putih.
4. Hilde Palladino
Tas Gadino ini dibuat dari kulit buaya putih yang berhiaskan 39 berlian diletakkan di atas pelat emas putih. Dirancang oleh Hilde Palladino, seorang desainer dari Norwegia. Palladino yang memulai debut tahun 2001 langsung mencuri perhatian pecinta mode dan berhasil membuat karya-karya tas mahal yang dijual di butik kenamaan seperti Bergdorf Goodman dan Harvey Nichols.
5. Lana Marks
![]() |
sumber lanamarks.com |
Charlize Theron bahkan pernah berjalan di red carpet dengan tas Lana Marks yang berharga $100.000 'Cleopatra Clutch' bertahtakan 1500 berlian hitam dan putih diatur dalam emas putih 18 karat. 5 pengrajin Eropa dipekerjakan untuk menyelesaikan karya mewah ini.
Posting Komentar
Posting Komentar